Kelebihan Kekurangan PLTS OnGrid Sistem perlu diketahui bilamana memiliki rencana untuk memasang PLTS terpusat dengan sistem on grid. Kenapa begitu? Ini penting, jangan sampai salah memilih dan kemudian Anda merasa dirugikan. Padahal belum tentu kesalahan tersebut ditimbullkan oleh produk atau penjualnya. Kenapa harus mengetahui kelebihan dan kekurangan dari sistem on grid PLTS, karena ada masa dimana on grid PLTS tidak bekerja disiang hari.
Kelebihan Kekurangan PLTS OnGrid Sistem yang Perlu di Pahami
Perlu dipahami, bahwa On grid sistem pada PLTS terpusat adalah menggabungkan dua jenis sumber energi listrik. Pada siang hari energi listrik dari panel surya akan diubah oleh inverter on grid menjadi energi listrik yang sama dengan PLN menjadi AC volt. Apabila pada siang hari terjadi mati listrik, maka sistem on grid bisa tidak berfungsi. Hal ini disebabkan oleh sistem kerja inverter yang memerlukan pasokan arus listrik dari PLN. Pada saat itulah muncul kecendrungan dari pengguna on grid, bahwa percuma menggunakan energi listrik bersumber dari sinar matahari.
Sebenarnya ada dua model atau jenis dari on grid, yaitu dengan sistem backup dan tanpa backup. On Grid sistem PLTS dengan backup dilengkapi dengan komponen tambahan batere, inverter dan batere,. Untuk On Grid sistem PLTS tanpa backup tidak dilengkapi dengan tambahan komponen backup. On grid sistem plts dengan backup berbeda dengan off grid sistem PLTS terpusat. Perbedaannya adalah jumlah batere yang digunakan tidak terlalu banyak dan cukup sebagai backup saja. Dengan tambahan backup, maka sistem pembangkit tenaga surya tetap berfungsi ketika terjadi pemadaman PLN disiang hari.
Komponen tambahan sebagai backup pada on grid sistem PLTS terpusat akan memberi keuntungan, yaitu ketika terjadi pemadaman listrik di siang hari. Tambahan backup pada on grid sistem akan membuat pasokan daya listrik bersumber dari sinar matahari tidak akan terganggu, meskipun terjadi pemadaman listrik PLN. Salah satu dari on grid sistem PLTS terpusat bisa Anda pilih dan konsultasikan pada pemasok, misalnya adalah Mentari Solar LED.
Pilih Kelebihan Kekurangan PLTS OnGrid Sistem Sesuai Kebutuhan Anda
Pilih dan kenali Kelebihan Kekurangan PLTS OnGrid Sistem, agar sistem on grid PLTS yang dipasang sesuai dengan kebutuhan. Sistem ON grid akan mengurangi beban biaya pembayaran listrik pada tempat yang memerlukan listrik untuk seluruh kegiatannya. Jadi jangan salah pilih sistem on grid PLTS terpusat, pilih dengan backup atau tanpa backup. Terima kasih, semoga bermanfaat, salam sukses untuk Anda semua.